Event Terbatas Fluffy Fuzzy Time II Tears of Themis Rilis Agustus 2023 - DalDigital

Event Terbatas Fluffy Fuzzy Time II Tears of Themis Rilis Agustus 2023

Selasa, 22 Agustus 2023 - 20:58

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Event Terbatas Fluffy Fuzzy Time II Tears of Themis Rilis Agustus 2023

Event Terbatas Fluffy Fuzzy Time II Tears of Themis Rilis Agustus 2023

DaldigitalHoYoverse akhirnya mengumumkan kehadiran event terbatas untuk game detektif penuh romansa, Tears of Themis. Yakni event terbatas Fluffy Fuzzy Time II yang hadir ke Tears of Themis pada Agustus 2023.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kali ini, para pemain game detektif penuh romansa ini akan merawat anjing Pomeranian yang lucu bersama Artem atau merawat kucing biru Rusia dengan bola mata ungu yang cuek dan nakal bersama Marius.

Kejutan seperti apa yang akan dibawa oleh hewan peliharaan ini selama momen bersama yang manis? Nikmati kegembiraan bersama hewan peliharaan dengan si dia, dan abadikan pertumbuhan hewan peliharaan yang lucu.

 

Kisah utama Tears of Themis terjadi di kota fiktif Stellis, para pemain memulai karier hukum sebagai pengacara pemula, memecahkan kasus dan masalah dengan melakukan investigasi dan debat.

Ketika kegelapan yang tersembunyi akhirnya terungkap, kekuatan jahat yang mengancam keadilan dan ketertiban perlahan mulai muncul ke permukaan.

Empat protagonis pria dengan kepribadian yang berbeda, juga dikenal sebagai anggota NXX Investigation Team, akan memberikan dukungan dan bantuan sepanjang perjalanan ini. Hubungan berkembang dengan menciptakan rasa saling percaya dan kerja sama yang erat.

READ MORE :  7 Tim Free Fire yang Akan Bertarung di FFML Season 8 dari FFNS

Tiba lagi saatnya untuk bersenang-senang dengan hewan peliharaan yang menggemaskan! Fluffy Fuzzy Time II akan resmi dirilis pada 24 Agustus. Cinta tidak selalu harus diungkapkan dengan kata-kata. Setiap momen bersama adalah kedekatan hati dengan hati.

Hewan peliharaan yang manja dan nakal, bandel dan suka bermain, menunjukkan kepercayaan dan kasih sayang mereka kepada tuannya.

Perasaan yang terhubung, selalu melindungi dan tulus adalah cara untuk menemani. Mulailah perjalanan romantis dan rawat hewan peliharaan bersama dia!

Selama event berlangsung, pemain dapat memilih untuk merawat hewan peliharaan dengan Artem atau Marius, mengembangkan Growth Record, dan membuka Growth Memories.

Tingkatkan level kepercayaan hewan peliharaan dengan berinteraksi dengannya melalui memberi makan, memanggil, membersihkan, dan lainnya. Bawa mereka ke luar ruangan untuk memicu Outdoor Event dengan enam cerita yang berbeda.

READ MORE :  Berapa Harga Infinix GT 10 Pro di Indonesia? HP Gaming Performa Tinggi

Tingkatkan level kepercayaan untuk membuka Pet Sound Communicator dan berbagai game dengan hewan peliharaan. Selesaikan semua Growth Memories untuk mendapatkan Love Messenger dan Noble Cat Badge eksklusif event, S-Chip, dan hadiah lainnya.

Selain itu, HoYoverse juga menghadirkan diskon waktu terbatas di halaman event Fluffy Fuzzy Time. Pemain dapat membeli undangan event berikut melalui halaman event Fluffy Fuzzy Time: Artem Amiable dan Marius Together in Dreams.

Selain gameplay yang menarik, event Shadow of Themis, Fluffy Fuzzy Time II, juga akan hadir selama event berlangsung. Persentase perolehan kartu SSR Artem, Cutie Ollie, dan kartu SSR Marius, Sweet Berry, yang hadir terbatas meningkat! Buka kartu untuk membaca cerita dan menjawab panggilan telepon eksklusif darinya.

Di satu sisi, cinta yang melekat dan sentuhan lembut, perasaan Artem tersampaikan dalam diam: “Mungkin keadaan akan berbeda di masa depan, tapi perasaanku padamu akan selalu tulus dan menggebu-gebu seperti hari pertama kita bertemu.

Di sisi lain, bisikan lembut dan manis dari Marius menyentuh hatimu: “Yang kamu katakan benar. Cepat atau lambat, kita akan hidup bersama. Dan untuk selamanya.”

READ MORE :  Cara Memblokir Situs Web yang Tidak Diinginkan

Berita Terkait

Pentingnya CCTV untuk Amankan Area Townhouse
Tears of Themis Hadirkan Event Oath to Joy pada September 2023
Honkai: Star Rail Akan Rilis di PS5 pada 11 Oktober 2023
Harga Amazfit Bip 5 Cuma Rp 1 Jutaan, Apa yang Ditawarkan?
Tetap yang Terkuat, Bigetron Era Juarai UniPin Ladies Series ID Season 3
Capai 100 Juta Pengguna, Zoho Perkuat Memperkuat Pertumbuhan Bisnis Kawasan Asia Pasifik
Udate Honkai Impact 3 v6.9 Mimpi Usai Kala Fajar Rilis 14 September 2023
RRQ Mika, GPX Basreng, Kagendra, dan MBR Delphyne Jadi Pembuka Playoff UniPin Ladies Series ID S3

Berita Terkait

Rabu, 20 September 2023 - 12:22

Pentingnya CCTV untuk Amankan Area Townhouse

Jumat, 15 September 2023 - 20:44

Tears of Themis Hadirkan Event Oath to Joy pada September 2023

Jumat, 15 September 2023 - 17:23

Honkai: Star Rail Akan Rilis di PS5 pada 11 Oktober 2023

Rabu, 13 September 2023 - 14:55

Harga Amazfit Bip 5 Cuma Rp 1 Jutaan, Apa yang Ditawarkan?

Senin, 11 September 2023 - 13:25

Tetap yang Terkuat, Bigetron Era Juarai UniPin Ladies Series ID Season 3

Sabtu, 9 September 2023 - 15:17

Udate Honkai Impact 3 v6.9 Mimpi Usai Kala Fajar Rilis 14 September 2023

Sabtu, 9 September 2023 - 12:16

RRQ Mika, GPX Basreng, Kagendra, dan MBR Delphyne Jadi Pembuka Playoff UniPin Ladies Series ID S3

Jumat, 8 September 2023 - 08:50

Dibekali Aura Light Portrait, Cek Harga Vivo V29 di Indonesia

Berita Terbaru

Berita

Pentingnya CCTV untuk Amankan Area Townhouse

Rabu, 20 Sep 2023 - 12:22